ARTICLE AD BOX
SIAK, SERANTAU MEDIA - Pemohon surat izin mengemudi (SIM) di wilayah Kabupaten Siak mengalami peningkatan pasca digelarnya Operasi Patuh Lancang Kuning 2024 yang digelar sejak 15 Juli hingga 28 Juli 2024 mendatang.
Hal ini terkesan menjadi jawaban dari berbagai upaya sosialisasi dan penindakan yang dilakukan oleh Polisi satuan lalulintas (Satlantas) Polres Siak selama digelarnya Operasi patuh Lancang Kuning 2024.
Tak tanggung-tanggung, puluhan pemohon SIM setiap harinya silih berganti berdatangan ke kantor Satpas Polres Siak yang berada di Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau itu.
Dari dimulainya operasi Patuh lancang kuning 2024 hingga hari ke ke dua belas ini diketahui tercatat sebanyak 78 berkas kepengurusan SIM di Satpas SIM Perawang.
Pelayanan yang humanis dengan menerapkan Senyum, Salam dan Sapa (3 S) oleh petugas di Satpas SIM menjadi alasan utama masyarakat bersemangat untuk mengurus pembuatan SIM dan perpanjangan SIM.
"Petugasnya ramah-ramah disini pak, terus banyak hal yang kami tidak tahu tentang lalu lintas selalu diberikan penjelasan yang lengkap dan tentunya kami ingin berkendara selamat dengan kelengkapan surat-surat berkendara yang lengkap, semuanya itu dijelaskan dengan baik oleh petugas petugas disini," ungkap Rita salah satu masyarakat di Kecamatan Tualang yang sedang mengurus perpanjangan SIM di Satpas Perawang, Jum'at 26 Juli 2024 pagi.
Menanggapi hal itu, Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi SIK MSi melalui Kasatlantas polres Siak AKBP Fandri SH yang didampingi Baur SIM Satlantas Polres Siak Bripka Hendri mengatakan, kenaikan jumlah pemohon SIM yang cukup signifikan ini terjadi di Pekanbaru kedua operasi Patuh Lancang Kuning 2024.
Dirinya menyebutkan, kesadaran masyarakat untuk melengkapi diri dengan SIM yang sah dan pemahaman berkendara yang aman dan selamat ini menjadi faktor utama.
"Alhamdulillah, kesadaran masyarakat untuk berkendara aman dan selamat ini sudah mulai ada, semoga masyarakat akan terus disadarkan akan pentingnya berkendara dengan surat kendaraan yang lengkap dan berkendara selamat dengan mematuhi segala peraturan berlalu lintas," sebutnya.
Pimpinan Korps Lalu lintas di Wilayah Hukum Kabupaten Siak itu juga mengatakan, pihaknya akan terus memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat, seperti terus melakukan sosialisasi agar masyarakat Siak selalu selamat dalam berkendara.
"Memberikan pelayanan yang humanis menjadi tugas utama kami, kami akan terus memberikan edukasi kepada masyarakat melalui berbagai sosialisasi keselamatan berlalulintas, agar masyarakat dapat berkendara dengan aman dan selamat. Mari bersama-sama kita cegah terjadinya lakalantas sejak dini, dengan mematuhi peraturan berlalulintas," imbaunya. (Rizal Iqbal)